PATI, Jateng – Sebanyak sembilan kecamatan di Kabupaten Pati, Jawa Tengah (Jateng), diprediksi akan mengalami bencana kekeringan.
Hal ini menyusul adanya prediksi kemarau panjang yang akan melanda wilayah Pati Bumi Mina Tani.
Berdasarkan data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pati, sembilan kecamatan itu terletak di Pati bagian selatan dan timur.
Seperti Kecamatan Sukolilo, Kayen, Tambakromo, Winong, Pucakwangi, Jaken, Batangan, Gabus dan Juwana.
Puluhan desa yang tersebar di sembilan kecamatan ini berpotensi mengalami kekurangan air bersih saat musim kemarau mendatang.
Masyarakat pun diminta waspada dan menghemat air bersih sejak sekarang.
Kepala Pelaksanaan Harian (Kalakhar) BPBD Kabupaten Pati Martinus Budi Prasetya memaparkan musim kemarau pada tahun 2023 ini diprediksi berlangsung lama.
Mulai bulan Mei hingga Oktober. Panjangnya musim kemarau ini disebabkan adanya fenomena El Nino.
Setelah beberapa tahun yang lalu adanya fenomena La-Nina yang mengakibatkan kemarau basah.
”El Nino naiknya suhu permukaan air laut yang menyebabkan suhu panas di beberapa negara Asia.
Ini bisa mengakibatkan kemarau panjang dan gagal panen,” ujar Martinus. Ia pun berharap kepada masyarakat untuk bersiap menghadapi fenomena alam ini.
BPBD Kabupaten Pati berharap masyarakat menghemat air agar kelangkaan air bersih tidak meluas.
Martinus juga meminta para petani untuk menanam komoditas pertanian yang tahan suhu panas daripada tanaman yang memerlukan banyak air.
”Harus di siapkan masyarakat untuk menghadapi kekeringan ini, petani kami minta mengganti tanaman yang tahan panas.
Karena sangat tidak ideal kalau menanam padi,” tutur dia. Ia mengatakan, saat ini Kabupaten Pati sudah memasuki pancaroba.
Suhu di Kabupaten Pati sudah mengalami kenaikan dari sebelumnya di bawah 30 drajat celsius saat ini lebih dari 30 drajat celsius.
”Suhu di Kabupaten Pati sekitar 33 drajat celsius. Kita bersyukur karena suhu ini tergolong normal karena ini peralihan musim,” pungkas dia.
Sumber: murianews.com
Polres Banjarnegara, Pemkab Banjarnegara, Kabupaten Banjarnegara, Banjarnegara, Polres Demak, Pemkab Demak, Kabupaten Demak, Demak, Polrestabes Semarang, Kota Semarang, Semarang, Polres Semarang, Polres Batang, Pemkab Batang, Kabupaten Batang, Batang, Polres Pati, Pemkab Pati, Kabupaten Pati, Pati, Polres Rembang, Kabupaten Rembang, Pemkab Rembang, Rembang, Kalbar, Polda Kalbar, Kalimantan Barat, Polda Kaltara, Kaltara, Kalimantan Utara, Polres Pangandaran, Pangandaran