Berita

Komitmen Tingkatkan Pelayanan, Polresta Malang Kota Sabet Penghargaan Satker Terbaik

MALANG – Polresta Malang Kota meraih penghargaan Peringkat II Kategori Kinerja Satker Terbaik untuk periode Triwulan IV Tahun 2024 dari Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Malang.

Diketahui, penyerahan penghargaan ini dilaksanakan di Aula RCE Center KPPN Malang pada Kamis (23/1/2025).

Penghargaan itu diberikan ke Polresta Malang Kota, karena memiliki kinerja optimal dalam pengelolaan anggaran dengan kategori Satker Terbaik pagu Rp 70-150 miliar.

Kapolresta Malang Kota, Kombes Pol Nanang Haryono mengatakan, penghargaan tersebut didapatkan tidak lepas dari peran serta dan kerja keras seluruh anggota.

“Dengan diraihnya penghargaan ini, merupakan amanah serta suatu bukti untuk terus meningkatkan kinerja, khususnya dalam pemanfaatan anggaran secara tepat sasaran. Saya juga berterima kasih kepada tim Satker Sikeu, yang telah menjaga transparansi dan akuntabilitas dalam pengelolaan keuangan Polresta Malang Kota,” jelasnya kepada TribunJatim.com.

Dirinya juga menegaskan komitmennya, untuk membawa Polresta Malang Kota semakin unggul dalam tata kelola anggara.

Sesuai dan sejalan dengan predikat WBK dan WBBM yang telah diraih sebelumnya dari Kemenpan RB.

“Kami berkomitmen menjaga kepercayaan ini, dengan meningkatkan dan memberikan pelayanan terbaik ke masyarakat. Dan ke depannya, transparansi dan akuntabilitas akan tetap menjadi prioritas utama dalam setiap langkah yang kami ambil,” tambahnya.

Sementara itu, Kepala KPPN Malang, M Rusna mengungkapkan, penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi kepada satuan kerja yang telah menunjukkan kinerja unggul.

“Tidak hanya menjadi bentuk apresiasi saja, melainkan juga motivasi agar satker-satker ini terus meningkatkan kualitas kinerjanya,” terangnya.

Diketahui, komponen penilaian yang digunakan untuk menetapkan pemenang penghargaan diambil dari nilai IKPA dan jumlah pagu belanja. Yang dikelola dan disusun melalui mekanisme jumlah konversi atau bobot indikator.

“Melalui penghargaan ini, tentu menjadi upaya langkah kami. Di dalam memberikan stimulan bagi satker yang lain, untuk dapat meningkatkan performa sekaligus memberikan kinerja optimal dalam mengelola APBN,” tandasnya.

sumber: TribunJatim.com

 

Polresta Malang Kota, Kapolresta Malang Kota, Kombes Pol Nanang Haryono, Resta Malang Kota, Kepolisian Resor Malang Kota, Kepolisian Resor Kota Malang, Kota Malang, Pemerintah Kota Malang, Pemkot Malang, KBP Nanang Haryono, Kombes Nanang Haryono, Kombes Nanang, Nanang Haryono, Makota

Related Posts

1 of 7,835