PEKALONGAN – Pemerintah Kabupaten Banyumas akhirnya secara resmi membuka Jembatan Pegalongan Mandirancan Senin, 23 Desember 2024.
Jembatan yang dibangun yang dibangun sejak tahun 2019 di atas Sungai Serayu tersebut mengurangi kemacetan yang kerap terjadi di jalur utama Banyumas-Cilacap.
Peresmian dilakukan Pj Bupati Banyumas, Iwanuddin Iskandar bersama Ketua DRPD Banyumas Subagyo serta Kepala Dinas PU, Kresnawan.
Kresnawan menjelaskan, proses pembangunan jembatan berukuran 800 meter dan lebar 8 meter ini mengalami proses yang cukup panjang.
Mulai dari pengadaan lahan serta pekerjaan kontruksi sepanjang tahun 2020-2024.
Pada momentum Lebaran baru-baru ini, jembatan tersebut juga dibuka secara fungsional sekaligus uji coba sebelum dilakukan pengaspalan.
“Sudah bisa dilalui dengan baik untuk mengurai kemacetan,” kata dia dalam keterangan pers.
Sementara Pj Bupati Banyumas, Iwanuddin Iskandar mengatakan, keberadaan jembatan ini dapat menjadi salah satu instrumen untuk menurunkan tingkat kemiskinan di Kabupaten Banyumas.
“Nilai ekonomi masyarakat dan daerah akan naik,” ucapnya
Selain itu, dia juga berharap masyarakat turut menjaga fasilitas tersebut karena memiliki banyak manfaat terutama untuk mempermudah mobilitas.
Ketua DPRD Banyumas Subagyo mengatakan, jembatan tersebut menjadi salah satu titik strategis untuk mengurai kemacetan.
Polresta Banyumas, Kapolresta Banyumas, Kombes Pol Dr. Ari Wibowo, S.I.K., M.H., Pemkab Banyumas, Kabupaten Banyumas, Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ribut Hari Wibowo, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Artanto, Jawa Tengah, Jateng, Kepolisian Resor Kota Banyumas, Polisi Banyumas, Ari Wibowo, Artanto, Ribut Hari Wibowo