LAMANDAU – Bencana banjir yang melanda Kabupaten Lamandau mengundang perhatian sejumlah pihak. Polres Lamandau turut memberikan perhatian kepada warga yaang terdampak banjir di Kota Nanga Bulik.

Kapolres Lamandau AKBP Bronto Budiyono, bersama Dinas Sosial dan BPBD setempat, pemerintah Kelurahan Nanga Bulik serta Bhayangkari Polres Lamandau melakukan penyaluran bantuan kepada warga yang terdampak banjir di wilayah Kelurahan Nanga Bulik, Rabu 29 Mei 2024.

“Hari ini bersama instansi terkait kita menyerahkan bantuan kepada warga yang yang terdampak banjir,” ungkap Kapolres.

Ia menambahkan, intensitas hujan yang cukup tinggi mengakibatkan debit air sungai meningkat dan meluap hingga ke perumahan sehingga rumah mereka tidak bisa dihuni dikarenakan masih tergenang air.

“Kita sampaikan ke warga yang tinggal di bantaran sungai agar senantiasa waspada dan tidak membiarkan anak-anak bermain didekat sungai,” ujarnya.

Kapolres Lamandau juga mengimbau warga untuk senantiasa menjaga kesehatan, jangan membiarkan anak-anak bermain-main di genangan air banjir karena sangat rentan menimbulkan penyakit serta segera melapor ke pemerintah desa atau pihak keamanan apabila membutuhkan bantuan.

“Harapan kita banjir ini segera surut dan warga dapat menempati rumah kembali,” pungkasnya.

Diketahui, hingga Selasa 28 Mei 2024 di kelurahan Nanga bulik, tercatat sebanyak 232 jiwa dari 62 KK yang tersebar di sejumlah RT terdampak banjir. Sejumlah warga terpaksa harus mengungsi ke tempat sanak famili karena tempat tinggalnya tergenang banjir.

 

Polres Lamandau, Kapolres Lamandau, AKBP Bronto Budiyono, Polda Kalteng, Kapolda Kalteng, Irjen Pol Djoko Poerwanto, Kabidhumas Polda Kalteng, Kombes Pol Erlan Munaji, Kabupaten Lamandau, Pemkab Lamandau