Banyuwangi – Arus balik Lebaran 2024 mulai terjadi di Pelabuhan Ketapang, Kecamatan Kalipuro, pada H+2 Idul Fitri Minggu (12/4).

Puluhan ribu orang sudah menyeberang ke Pulau Bali. Tidak hanya pemudik, ada pula wisatawan yang memanfaatkan jasa penyeberangan menuju Pulau Dewata.

Pantauan wartawan Jawa Pos Radar Banyuwangi (JP-RaBa), arus lalu lintas di Pelabuhan Ketapang mulai ramai Minggu.

Meski demikian, kendaraan yang datang bisa segera masuk ke kapal tanpa perlu mengantre terlalu lama.

Sementara itu, berdasar data produksi PT Angkutan Sungai, Danau, dan Penyeberangan (ASDP) Ketapang, tercatat sebanyak 25.702 orang—baik pejalan kaki maupun penumpang kendaraan— yang sudah menyeberang ke Pulau Dewata pada Kamis (11/4).

Sedangkan jumlah kendaraan roda dua tercatat ada 2.162 unit dan roda empat sebanyak 3.111 unit.

”Sudah mulai ada pergerakan. Kendaraan-kendaraan roda empat mulai banyak yang menyeberang ke timur (Pulau Bali),” ujar Koordinator Satuan Pelayanan (Korsatpel) Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Wilker Ketapang Bayu Kusumo Nugroho,

Bayu memprediksi, jumlah penumpang kapal yang menyeberang ke Bali akan terus naik hingga beberapa hari ke depan.

Selain pemudik, banyak wisatawan yang juga menyeberang ke Bali. Mayoritas pemudik menggunakan kendaraan roda dua, sedangkan wisatawan banyak yang menggunakan kendaraan roda empat.

Untuk mempersiapkan lonjakan penumpang, Bayu menyebut pihaknya akan memfungsikan buffer zone yang ada di dermaga Bulusan.

Ketika jumlah kendaraan membeludak, buffer zone tersebut akan digunakan untuk menampung kendaraan.

Tidak hanya truk, buffer zone juga akan digunakan untuk menampung kendaraan kecil yang berpotensi mengantre di dalam pelabuhan.

”Yang dari sisi utara kami siapkan Terminal Sritanjung dan Grand Watudodol untuk buffer zone tambahan. Kapal tambahan berukuran besar besok (hari ini, 13/4) juga mulai kami aktifkan lagi,” jelas Bayu.

Pihaknya mengimbau kepada para pemudik agar mempersiapkan diri terlebih dahulu. Terutama stamina dan kondisi kesehatan.

 

Polda Jatim, Kapolda Jatim, Irjen Pol Imam Sugianto, Kabidhumas Polda Jatim, Jawa Timur, Jatim, Polresta Banyuwangi, Kapolresta Banyuwangi, Kombes Pol Nanang Haryono