Kendal – Kecelakaan maut antara mobil Pajero Sport dengan truk menewaskan empat orang terjadi di Tol Semarang-Batang KM 405, Jawa Tengah. Kerasnya benturan membuat mobil Pajero Sport ringsek hampir tidak berbentuk lagi. Berikut penampakannya.

Dari pantauan detikJateng, Senin (24/6/2024) mobil warna hitam dengan nomor polisi AG 1691 AV terparkir di exit tol Pegandon, Kendal. Mobil mengalami kerusakan sangat parah. Hampir seluruh bodi mobil ringsek, terutama di bagian depan kiri hingga ke belakang. Bahkan tampak bagian atap mobil juga lepas dan ringsek. Sementara bagian pintu belakang juga mengalami kerusakan.

Bekas airbag yang mengembang juga tampak di dalam mobil.Terlihat tali yang menahan bagian mobil yang ringsek.

“Kondisi mobil Pajero milik korban boleh dibilang ringsek terutama seluruh bagian kirinya mulai dari depan sampai belakang. Atap mobilnya juga hilang karena ringsek, rusak parah tapi kalau pintu belakangnya tidak terlalu parah,” kata Kasat Lantas Polres Kendal, AKP Agus Pardiyono Marinus saat ditemui detikJateng di ruang kerjanya di jalan Soekarno Hatta, Senin (24/6).

Agus menjelaskan, kerusakan parah yang dialami mobil Pajero akibat benturan keras saat mobil menabrak bagian belakang sebelah kanan truk trailer yang sedang parkir di bahu jalan.

“Rusak parahnya mobil karena benturan atau hantaman keras saat mobil menabrak bagian belakang truk trailer. Kenanya bagian belakang sebelah kanan truk,” jelasnya.

Akibat tabrakan tersebut, empat dari enam orang yang ada di dalam mobil tewas. Bahkan dua korban tewas di antaranya terlempar dari dalam mobil. Sedangkan dua orang penumpang lainnya termasuk sopir mengalami luka-luka.

“Mobil Pajero ini membawa enam penumpang termasuk sopir. Yang meninggal di lokasi kejadian ada empat orang, dua di antaranya terlempar keluar dari mobil,” terangnya.

Keempat korban yang meninggal dunia yakni Anas Makrufi (31) warga Wonodadi Blitar, Sudarmajianto (49) warga Wonodadi Blitar, Imro’atus Sholikah (43) warga Wonodadi Blitar dan M Rizqi Mustofa Ramadhan (19) warga Wonodadi Blitar.

Sedangkan dua orang yang luka yakni Ali Mustofa (49) warga Blitar dan Fauzi Sulaiman (44) warga Wilangan Nganjuk.

“Keempat korban yang meninggal dunia yakni Anas Makrufi, Sudarmajianto, Imro’atus Sholikah, Rizqi Mustofa Ramadhan. Yang terlempar keluar dari mobil itu jenazahnya Sudarmajianto dan Rizqi,” ungkapnya.

“Kalau yang dua orang terluka yakni Ali Mustofa dan Fauzi Sulaiman itu sopirnya,” sambungnya.

sumber: detikjateng

 

Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Satake Bayu, Jawa Tengah, Jateng, AKBP Sigit, AKBP Erick Budi Santoso, Iptu Mohammad Bimo Seno, AKBP Hary Ardianto, AKBP Bronto Budiyono, Kombes Pol Nanang Haryono, AKBP Suryadi, Kompol Joko Lelono