SOLO – Resmob Polresta Solo berhasil membekuk empat pencuri di Proyek Museum Sains Teknologi dan Budaya di wilayah Kecamatan Jebres Kota Solo.
Empat pelaku yang diamankan tersebut masing-masing berinisial DK (19) warga Jebres Kota Solo, LAP (23) dan DFR (19) warga Kabupaten Sukoharjo dan SVA (26) Kabupaten Karanganyar. Empat orang tersebut merupakan petugas keamanan di proyek tersebut.
“Empat pelaku tersebut diamankan oleh Tim Resmob pada hari Kamis (16/01/2025) sekira pukul 15.00 di dua lokasi yang berbeda, tiga pelaku diamankan di lokasi proyek dimana mereka bekerja. Sedangkan satu pelaku lagi diamankan di Wonorejo kecamatan Gondangrejo Karanganyar,” kata Kapolresta Solo, Kombes Pol Iwan Saktiadi melalui Kanit Resmob Polresta Solo Ipda Irham Rhozan Al, Sabtu (18/1/2025).
Dia menyampaikan, pelaku keseluruhan ada delapan orang. Empat pelaku lainnya masih dalam proses pengejaran. Kejadian tersebut dilaporkan oleh salah satu karyawan di proyek tersebut. Berdasarkan keterangan pelaku, terangnya, aksi pencurian tersebut telah dilakukan pelaku sebanyak 10 kali.
“Pelaku diamankan oleh polisi, karena telah melakukan tindak pidana pencurian di Proyek Pembangunan Museum Sains Teknologi dan Budaya Jebres berupa 7 Pcs Kolom Well, 4 Pcs Stell, dan 4 Pcs Puss Pule, dengan total kerugian Rp 36.700.000,” terangnya.
Polisi berhasil mengamankan barang bukti dari tangan pelaku mulai dari 21 set besi scavolding, 1 buah besi jackbest, 1 unit sepeda motor, handphone dan lainnya.
“Untuk saat ini empat orang pelaku diamankan di Polresta Surakarta guna proses pemeriksaan lebih lanjut. Dan pelaku akan kita kenakan Pasal 363 KUHP,” pungkasnya.
sumber: TribunJateng.com
Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ribut Hari Wibowo, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Artanto, Jawa Tengah, Jateng, AKBP Sigit, AKBP Erick Budi Santoso, Iptu Mohammad Bimo Seno, Kombes Pol Ari Wibowo, Kompol Muhammad Fachrur Rozi, Artanto, Ribut Hari Wibowo