SRAGEN – Polres Sragen salurkan bantuan sosial beras dari pemerintah kepada warga yang menjalani isolasi mandiri karena terpapar Covid-19. Penyaluran di berikan di dua kecamatan, yakni kecamatan Sambungmacan dan Sukodono, Senin (02/08//2021).
Kapolres Sragen AKBP Yuswanto Ardi dalam keterangannya mengatakan, bantuan sosial diberikan untuk warga yang sedang menjalani isolasi mandiri dan warga yang terdampak situasi pemberlakukan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) level 4 di kabupaten Sragen.
“ hari ini, kita salurkan bantuan beras dari pemerintah untuk warga isolasi mandiri kecamatan Sambungmacan sebanyak 4 warga dan 8 warga untuk kecamatan Sukodono, “ ujarnya.
Bantuan tersebut, disalurkan oleh bhabinkamtibmas, babinsa bersama Satgas penanaganan Covid-19 di tingkat desa. Selain memberikan bantuan, mereka juga mengecek kondisi kesehatan warga yang tengah menjalani isolasi mandiri.
Kapolres mengimbau agar warga yang menjalani isolasi mandiri menjaga kesehatannya, dan tidak keluar rumah untuk mencegah penyebaran wabah semakin meluas, mengingat kabupaten Sragen saat ini sudah berada di level 4.
(Humas Polres Sragen)