Banyuwangi – Personel dari Polsek Kabat dan Koramil Songgon melaksanakan patroli gabungan pengamanan imbangan gelaran forum insternasional World Water Forum (WWF) yang berlangsung di Bali.

Petugas keamanan meninjau muara pantai Pondoknongko, Kecamatan Kabat, Kabupaten Banyuwangi, pada Selasa (21/05/2024) pagi.

Kapolsek Kabat AKP Kusmin meyampaikan patroli tersebut dengan dialogis kepada masyarakat yang melakukan aktivitas di tempat tersebut.

Baik kepada para pemancing, nelayan, maupun warga sekitar di area yang sering dijadikan spot mancing tersebut.

Pihaknya tak henti-hentinya mengimbau agar tetap menjaga situasi dan melaporkan ke pihak berwajib apabila mengetahui orang mencurigakan yang menyeberang ke Bali dari muara di pantai tersebut.

“Diimbau untuk selalu meningkatkan kewaspadaannya terkait orang-orang yang dicurigai akan menyeberang ke Bali,” kata AKP Kusmin.

Polisi juga mengecek identitas dan barang bawaan orang yang berada di area tersebut.

“Apabila ada yang mencurigakan agar melaporkan ke Polsek Kabat,” pesannya.

Seperti diberitakan sebelumnya, petugas keamanan baik TNI-Polri dan stakeholder terkait melakukan Operasi Puri Agung 2024.

Operasi ini dalam rangka pengamanan WWF Ke-10 yang berlangsung di Provinsi Bali dari tanggal 18 – 25 Mei 2024.

 

Polresta Banyuwangi, Kapolresta Banyuwangi, Kombes Pol Nanang Haryono, Kabupaten Banyuwangi, Pemkab Banyuwangi, Banyuwangi, Kota Banyuwangi, Blambangan, Polda Jatim, Jawa Timur, Jatim, Polres Banyuwangi, Resta Banyuwangi