Breaking News

Raung Pelayanan Harus Bersih Dari Puntung Rokoh, Penekanan Kapolres Salatiga Saat Sidak Di Polsek Argomulyo

Polres Salatiga – Selasa 17/08/2021, Kapolres Salatiga AKBP Indra Mardianto SH SIK MSi melakukan kunjungan / sidak kali pertamanya di Polsek Argomulyo setelah serah terima jabatan yang dilakukan Minggu lalu di Mapolda Jateng.

Kedatangannya di malam hari guna mengecek kesiapan anggotanya di lapangan terutama saat pelayanan langsung masuk cek dan kontrol segala administrasi yang ada di penjagaan, dilanjutkan masuk ke setiap ruangan yang ada baik ruang Kapolsek, Waka, Staf Sium, Staf Sabhara, Staf Binmas, Reskrim, Intel ataupun aula pertemuan.

“ Jangan ada puntung rokok di ruang ruang pelayanan seperti SPK ataupun Intel baik dalam pelayanan kepada masyarakat atau pembuatan SKCK dan pastikan bebas dari rokok termasuk jangan menempatkan tempat sampah di ruangan karena sebagain waktu kita semua habis di ruangan sehingga tidak terkesan kita bekerja di temani sampah “ ucapnya kepada Aiptu Margo Suko selaku KSPKT yang piket di malam itu.

Sebelum meninggalkan Mapolsek, Kapolres sempat berpesan dengan menuliskannya di buku Kontrol pejabat di ruang penjagaan, hal itu di kandung maksud agar seluruh personil tahu arahan ataupun bijak pimpinan sehingga dapat dilaksanakan sehingga selaras dalam menunjang tugas ke depannya, ungkap AKBP Indra Mardiana SH SIK MSi.

(Humas Polres Salatiga Polda Jateng)

Related Posts

1 of 658