Palangka Raya – Direktorat lalu lintas (Ditlantas) Polda Kalteng gencar melakukan sosialisasi masyarakat dengan menyambangi salah satu cafe di Jl. RTA Milono, Rabu, (24/04/2024) pagi.

Kegiatan tersebut di pimpin oleh Kasubditkamsel Ditlantas AKBP Wara Budihastuti, S.H. dihadiri Staf PT. Jasa Raharja dan di ikuti oleh 50 Komunitas Motor se-Kota Palangka Raya.

Dirlantas Polda Kalteng Kombes Pol R.S. Handoyo, S.I.K.,M.Si melalui Kasubditkamsel AKBP Wara Budihastuti, S.H. mengatakan kegiatan tersebut dilaksanakan untuk memberikan pendidikan lalu lintas kepada masyarakat, tips aman berkendara dan penegakan hukum terhadap pelanggaran lalu lintas secara elektronik (ETLE Statis dan Etle Mobile).

“Ini penting kami sampaikan, sekaligus berdiskusi tentang pentingnya mentaati peraturan lalu lintas serta memberikan pemahaman mengenai apa itu tilang elektronik (ETLE) bagaimana mekanismenya serta apa saja pelanggaran yang ditinda dan sanksinya,” ucap Wara

Yang mana acara bertajuk Dugem (Duduk Gembira) Jelata (Jelas Lebih Mantap) ini juga digunakan Ditlantas sebagai langkah pendekatan terhadap komunitas motor yang diharapkan bisa menjadi pelopor dalam mentaati peraturan lalu lintas.

“Harapan kita melalui diskusi ini bisa menjadi model pendekatan yang bermuara pada tertibnya lalu lintas di jalan raya. Apalagi komunitas motor ini sangat berkaitan erat dengan lalu lintas jalan, juga kita berharap komunitas motor inni bisa menjadi pioner dalam mengampanyekan tertib berlalu lintas,” harap Wara

 

Polda Kalteng, Kapolda Kalteng, Irjen Pol Djoko Poerwanto, Kabidhumas Polda Kalteng, Kombes Pol Erlan Munaji, Kalimantan Tengah, Kalteng, AKBP Bronto Budiyono