Boyolali – Kapolda Jawa Tengah, Irjen Pol Ahmad Luthfi, mengunjungi Embarkasi Solo. Di hadapan jemaah calon haji Kloter 59 yang baru saja tiba di Asrama Haji Donohudan, Boyolali, Luthfi minta jemaah untuk mendoakan polisi, khususnya di Jawa Tengah.
“Pertama, kami mohon doanya semoga anggota Polda Jawa Tengah bisa berangkat haji. Yang kedua, mohon doanya, doakan polisi Jawa Tengah menjadi polisi-polisi yang baik,” kata Irjen Ahmad Luthfi dalam sambutannya di hadapan jemaah calon haji Kloter 59 di gedung Jeddah, Asrama Haji Donohiudan, Boyolali, Senin (27/5/2024).

Permintaan doa Kapolda itu langsung diamini para jemaah. Jemaah Kloter 59 dari Kabupaten Semarang dan Kabupaten Grobogan itu diterima PPIH Embarkasi Solo pukul 15.00 WIB.

Irjen Ahmad Luthfi mengatakan jika polisinya baik maka masyarakat Jawa Tengah akan lebih baik. Dia menyebut polisi bisa menjadi pengayom dan pelindung masyarakat.

Selain itu, Ahmad Luthfi juga meminta maaf pada jemaah jika ada oknum polisi yang menyakiti masyarakat selama kepemimpinannya.

“Wonten sing disakiti masyarakat oleh polisi?” tanya Luthfi, yang dijawab para jemaah, “Mboten.”

“Mboten wonten, matur suwun. Nek wonten, kulo minta maaf,” imbuhnya.

Di akhir sambutannya, Ahmad Luthfi, dan jajaran Polda Jateng mendoakan para jemaah menjadi haji yang mabrur.

Ditemui terpisah, Ahmad Luthfi menyebut jemaah haji merupakan duta Indonesia dalam kerohanian. Luthfi menyebut para jemaah haji berangkat dengan tulus untuk menjalankan rukun wajib bagi umat Islam.

“Artinya ini harus dilakukan pengamanan, tidak boleh ada kendala dari mulai proses dia di desa, kecamatan, kabupaten, kemudian sampai sini (embarkasi). Anggota Polri sudah saya perintahkan untuk melakukan pengamanan,” ujar Ahmad Luthfi.

Dengan pengamanan ini diharapkan para jemaah tidak mengalami kendala terkait pemberangkatan. Termasuk saat pulangnya nanti, baik pengamanan, parkir hingga lalu lintas sudah disiapkan dan dilakukan gladi ke seluruh kapolres dan kapolsek.

“Ini yang kita lakukan pengecekan, dan sampai sekarang belum ada kendala, karena setiap tahun kan kita melaksanakan ini,” tegasnya.

sumber: detikjateng

 

Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Satake Bayu, Jawa Tengah, Jateng, AKBP Sigit, AKBP Erick Budi Santoso, Iptu Mohammad Bimo Seno, AKBP Hary Ardianto, AKBP Bronto Budiyono, Kombes Pol Nanang Haryono, AKBP Suryadi, Kompol Joko Lelono