SRAGEN – Sebuah video menunjukkan mobil pemadam kebakaran (damkar) yang terjebak konvoi rombongan pesilat di Sragen, Jawa Tengah, beredar viral di media sosial.

Salah satu videonya dibagikan oleh akun Instagram @memomedsos.

Dalam video yang dibagikan, perekam mengambil gambarnya dari dalam mobil damkar tersebut.

Mobil damkar itu melewati jalanan padat dipenuhi para rombongan pesilat yang sedang konvoi atau arak-arakan.

Sesekali, mobil damkar pun membunyikan klakson agar pengendara di depannya bisa menepi.

Perekam video juga sesekali berteriak kepada rombongan pesilat itu, meminta agar bisa diberikan jalan.

Sementara, semakin ke arah depan, pesilat yang konvoi semakin padat.

Dari jarak beberapa meter, terdapat mobil pikap yang membawa beberapa orang sambil mengibarkan bendera.Hingga artikel ini ditulis, Senin (29/7/2024), video tersebut telah dilihat sebanyak 41,5 ribu kali.

Lantas, seperti apa peristiwa selengkapnya?

Dilansir dari TribunSolo, peristiwa ini terjadi ketika mobil damkar melintasi Jlaan Raya Timur, Desa Pilangsari, Kecamatan Ngrampal, Sragen, pada Sabtu (27/7/2024).

Mobil damkar tersebut hendak menuju lokasi kebakaran yang ada di Kecamatan Sambungmacan, Kabupaten Sragen.

Kabid Pemadam Kebakaran Satpol PP-Damkar Sragen, Tommy Isharyanto membenarkan kejadian tersebut.

“Pada saat perjalan menuju lokasi kebakaran, kami melewati konvoi dari kelompok bela diri yang menghambat karena memenuhi jalan raya,” kata Tommy, Sabtu.

“Sesuai dengan apa yang ada di video,” tambahnya.

Menurutnya, agar segera tiba di lokasi kejadian, petugas Damkar Sragen pun akhirnya memutuskan melewati jalan pedesaan.

“Kemudian kami lanjutkan perjalanan dengan lancar, karena kita menggunakan share location, jadi dilewatkan jalan sempit desa,” pungkasnya.

sumber: TribunJabar.id

 

Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ribut Hari Wibowo, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Artanto, Jawa Tengah, Jateng, AKBP Sigit, AKBP Erick Budi Santoso, Iptu Mohammad Bimo Seno, AKBP Suryadi, Kombes Pol Ari Wibowo, Kepolisian Daerah Jateng, Polisi Jateng, Polri, Polisi Indonesia, Artanto, Ribut Hari Wibowo